Sayur labu siam
Bahan
1 buah labu siam,potong memanjang dan cuci bersih.
Tempe secukupnya potong kecil-kecil
1 sdm udang rebon kering cuci bersih tiriskan
3 siung bawang putih iris tipis
4 butir bawang merah iris tipis
1 buah cabe merah keriting iris serong
1/2 sdt kunyit bubuk
1 sdt ketumbar bubuk
1/2 sdt gula pasir
Kaldu bubuk secukupnya
400 ml air
65 ml santan instan
Cara masak
Tumis bawang merah,bawang putih, irisan cabe sampai harum masukkan udang rebon aduk rata.
Masukkan labu siam beri kunyit dan ketumbar bubuk, gula pasir dan kaldu bubuk aduk rata.
Tambahkan air masukkan tempe.
Masak sampai sayur empuk baru masukkan santan aduk rata.
Koreksi rasa dan sajikan. .
.
resep by. @dellasuzura
trimakasih
EmoticonEmoticon