selera nusantara.blogspot.com By Riffa

Friday, July 3, 2020

AYAM GORENG KALASAN





Ini ayam bumbu nya simpel banget, wajib dicoba. Masak nya bisa pake presto, slow cooker, magic jar atau panci biasa. Ayamnya juga bebas yaa... Klo gak ada ayam kampung bisa pake ayam  jenis apa aja



AYAM GORENG KALASAN

1 ekor ayam kampung muda, belah bagian dada tidak putus
500 ml air kelapa/air biasa 
3 sdm gula merah, sisir 
3 lembar daun salam
2 ruas lengkuas, geprek
1 sdm asam jawa larutkan dengan sedikit air
Garam secukupnya
minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus :
6 siung bawang putih
3 butir bawang merah
1 sdm ketumbar

Masukan ayam kedalam panci presto beserta bumbu halus, daun salam, lengkuas, garam, gula merah, air asam dan air kelapa. Aduk.
Masak selama 20 menit. Matikan api, diamkan sebentar. Biarkan sampai uap tidak keluar lagi lalu buka tutup panci. 
Panaskan minyak, goreng ayam hingga kecoklatan sebentar saja. Angkat
Sajikan dengan lalapan dan sambal.


resep by. @isnasutanto
terimakasih


EmoticonEmoticon