selera nusantara.blogspot.com By Riffa

Monday, February 22, 2021

NILA MASAK DAUN MELINJO



.
Nila masak daun melinjo
Bahan
4 ekor ikan nila (1 kg)
1 buah jeruk nipis peras airnya
1 sdt garam halus
1 batang serai memarkan
2 lembar daun salam
1 liter santan dari 1 butir kelapa
1/2 sdm gula merah
Garam dan kaldu bubuk secukupnya
50 gr daun melinjo muda petiki
Minyak goreng
.
Bumbu halus
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm kunyit
1 cm jahe
4 butir kemiri
1 sdt ketumbar sangrai
.
Cara membuat
📌 Kerat2 nila lalu lumuri dengan air jeruk nipis serta garam. Istirahatkan 15 menit kemudian goreng hingga matang, sisihkan.
📌 Panaskan minyak tumis bumbu halus, sereh dan daun salam hingga wangi. Tuang santan aduk hingga mendidih. 
📌 Masukkan daun melinjo serta ikan, tambahkan gula merah, garam serta kaldu bubuk. ( Kalau mau ikan tetap krenyes pisah aja ya ikannya, pas mau makan baru deh di guyur pake kuah santan) 
Koreksi rasa, sajikan hangat.



resep by. @bundogafi
terimakasih


 


EmoticonEmoticon