selera nusantara.blogspot.com By Riffa

Friday, February 19, 2021

TELUR CEPLOK KECAP







 

.

TELUR CEPLOK KECAP



Bahan:

4 butir telur

4 siung bawang merah, iris

2 siung bawang putih, cincang

2 lembar daun salam

2 iris lengkuas

1 batang daun bawang, iris

2 cabe merah besar, iris serong

4 cabe rawit merah/hijau, iris

½ buah tomat, potong dadu

1 batang daun seledri, cincang

1 sdm saus tiram

3-4sdm munjung kecap manis

Air secukupnya

Garam, merica, kaldu jamur

Minyak untuk menggoreng


Cara membuat:

- ceplok telur, beri sedikit garam & merica. Sisihkan

- panaskan sedikit minyak, tumis sampai wangi bawang merah, bawang putih, daun salam, lengkuas, cabe merah & cabe rawit.

- Masukkan saus tiram & kecap, aduk sebentar sampai berbuih. Tambahkan air, garam, merica dan kaldu jamur. Aduk rata.

- masukkan telur ceplok, masak sampai kuah berkurang.

- tambahkan tomat, daun bawang & seledri sesaat sebelum diangkat.

- Siap disajikan

.

.

resep by. @dhilasina

terimakasih


EmoticonEmoticon