ANEKA RESEP MUNUMAN SEGAR YANG BISA DI BIKIN SENDIRI DI RUMAH
1. ES DAWET
Bahan :
100 gr tepung tapioka
200 gr tepung beras
1 L air
150 ml air daun suji + daun pandan
1/2 sdt garam
Campur semua bahan aduk rata. Jerang diatas api kecil, masak sambil diaduk-aduk sampai berubah warna. Matikan. Lalu siapkan wadah berisi air es, cetak cendol pakai cetakan cendol
Bahan santan :
1/2 butir kelapa parut
1/2 sdt garam
Air secukupnya
2 lbr daun pandan
Ambil santan secukupnya, tambahkan garam dan daun pandan. Rebus dengan api kecil sampai mendidih
Bahan sirup gula :
500 gr gula jawa
150 gr gula pasir
4 lbr daun pandan
Campur semya bahan, masakhingga gula mencair. Matikan api, tunggu sampai dingin
Cara menyajikan :
Tata cendol secukupnya dalam gelas, beri sirup gula dan santan. Tambahkan potongan nangka
resep by. @nunung.nooraisyah
thank you
2. ES TELER
Bahan :
3 sdm fiber cream
200 ml air panas
600 ml air dingin (atau sesuaikan kebutuhan)
Larutkan fiber dg air panas, lalu campur dg air dingin..
150 ml SKM
100 ml sirup cocopandan
Es batu secukupnya
Buah2an :
Alpukat
Melon
Mangga
Anggur
Kelapa muda
Strawberry
Dll...
potong2 buah2an taruh dalam gelas/bowl, tambhkan es batu, lalu masukkan larutan fiber, tuang SKM & sirup secukupnya..
resep by.@dapoererna
terimakasih
3. ES CINCAU PANDAN KOLANG KALING

Bahan Cincau :
- 1 bungus nutrijel cincau
- 5 lembar daun pandan
- sejimpit garam
- 3 sdm gula pasir
- 700 ml air
Bahan Lain :
- 200 gr kolang kaling (rebus sebentar sampai mendidih aja, tiriskan)
- es batu secukupnya
Saus Gula Merah :
- 300 gr gula merah
- 200 ml air
- 2 lembar daun pandan simpulkan
⏩Masak jadi satu sampai gula leleh, saring, sisihkan.
Kuah Putih :
- 500 ml santan kekentalan sedang
- 1/2 sdt garam/sesuai selera
- 2 lembar daun pandan simpulkan
⏩Masak jadi satu semua bahan kuah putih sambil diaduk aduk sampai mendidih, angkat.
Cara Membuat :
⏩Blender daun pandan dan air, saring.
⏩Campur semua bahan cincau dengan air daun pandan, aduk rata, masak dengan api kecil sampai mendidih, angkat, dinginkan.
⏩Setelah dingin, potong2 sesuai selera.
⏩Penyajian :
Siapkan gelas saji, masukkan kolang kaling dan beberapa potongan cincau, beri es batu, tambahkan saus gula merah, kuah putih, sajikan.
resep by. @luis_widarto
terimakasih
4. ES CENDOL HITAM, DURIAN
Bahan cendol :
2 bks nutrijel plain
8 sdm tepung beras
4 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
900 ml air pandan suji
1 sdt bubuk arang atau Charcoal
Cara membuat :
1. Sediakan air matang yg ditambahkan es batu dalam wadah untuk tempat menampung cendol. Sisihkan.
2. Campur semua bahan cendol, aduk rata. Masak sampai meletup, cetak di cetakan cendol yg ditaruh di atas wadah air tadi, airnya buang. Lalu isihkan, dinginkan dalam kulkas.
Bahan Sirup gula :
500 gram gula merah
300 ml air
2 lmbr pandan
Cara membuat :
Masak sampai mendidih, kecilkan api masak sampai agak kental. Saring. Dinginkan.
Bahan Saus Santan :
250 ml santan instan
250 ml air matang
Sedikit garam
1 sdt tepung maizena
2 lbr daun pandan
Cara membuat :
Campur semua bahan, masak dengan api sedang sambil di aduk terus sampai meletup-letup. Matikan, dinginkan sisihkan.
Pelengkap :
Daging Durian
Penyelesaian :
1. Ambil gelas atau mangkuk, beri hancuran es batu.
2. Tata cendol, lalu tuang saus gula merah dan saus santan. Beri durian,
Cendol siap disajikan dingin.
Selamat mencoba moms..
resep by. @Diyo Kitchen
terimakasih
5. ES AIR MATA KUCING
Bahan :
Buah Lengkeng (nah di suku melayu disebutnya mata kucing, mungkin karena bentuknya ya kalo udah dikupas separo mirip mata kucingπ½π½π½
Gula batu + Sari buah kundur (bisa diganti gula merah/palm sugar kalo ga ada) *sebenernya aslinya pake buah kundur beneran, tapi susyah nyarinya yaaa π
Es batu secukupnya
Biji selasih
Nata de coco
Cara membuat :
Panaskan sedikit air, larutkan gula batu dan sari buah kundur. Tambahkan es batu. Masukkan buah lengkeng kupas. Kalo mau tinggal hap, bijinya dibuang. Tapi kalo buat difoto dulu, cakep masih ada bijinya jadi kupas separo π
ππ€£.
Masukkan nata de coco tambahkan biji selasih. Beuh... meski air mata, ini manis loh kaya kamu πππ
resep by. @rikaekawati
terimakasih
itulah mungkin dari sebagian resep minuman yang bisa di coba sendiri di rumah.
EmoticonEmoticon