BOBA MILK CAPPUCINO
Bahan Boba :
80 ml air
60 gram brown sugar
1/4 sdt garam
90 gram tepung tapioka
1 liter air utk merebus
Secukupnya tepung tapioka untuk Baluran saat membulatkan adonan Boba
40 gram brown sugar (untuk campuran setelah boba matang)
Cara membuat :
1. Siapkan teflon anti lengket, masukan air, masak sampai mendidih.
2. Lalu masukan brown sugar dan garam, aduk sampai gula larut.
3. Masukan tepung tapioka, aduk aduk sampai menjadi satu dan lengket.
Matikan api.
4. Letakan adonan Boba di meja kerja bertabur tapioka, lalu bagi menjadi 4 bagian. Giling memanjang dengan telapak tangan, lalu potong potong kecil. Bulatkan, Lakukan sampai habis. Tabur tapioka agar tidak lengket satu dengan yg lain.
5. Siapkan panci berisi air matang, rebus Boba sampai mengapung dan matang.
6. Angkat, taruh di mangkok. Lalu masukan brown sugar , aduk sampai rata. Sisihkan (Catatan jangan simpan di kulkas, agar Boba tidak keras dan tetap kenyal) kalau pun di taruh di kulkas, diamkan suhu ruang dulu, baru bisa dipakai.
Bahan milk cappucino :
3 sdm full cappucino bubuk (larutkan dengan air panas secukupnya, aduk rata)
4 sdm whipcream cair
350 ml susu cair full cream
2 sdm creamer bubuk
Es batu secukupnya
Cara membuat minuman nya :
1. Siapkan gelas cukup besar, masukan Boba yg sudah di campur brown sugar secukupnya.
2. Lalu tuang cappucino nya.
3. Tuang whipcream cair.
4. Lalu tuangkan susu cair, dan es batu.
5. Tabur atasnya dengan creamer bubuk.
Siap disajikan dingin dingin.
Selamat mencoba Moms..
resep by. @aisyahdiyo
trimakasih
EmoticonEmoticon