selera nusantara.blogspot.com By Riffa

Friday, May 22, 2020

GULAI CANCANG PADANG (CINCANG) DAGING SAPI








.
GULAI CANCANG PADANG (CINCANG) DAGING SAPI
.
.

BAHAN :
500 gr Daging sapi yang ada lemaknya (tetelannya)cincang kecil-kecil/ potong sesuai selera
Rebung jika suka secukupnya
2 lembar daun salam
4-5 lembar daun jeruk
1 batang serai, memarkan
5-6 bh cengkeh
3 bh kapulaga / sesuai selera
6 bh adas manis / sesuai selera
1-2 sdt bumbu daging (jika punya/ skip bagi yang tidak punya)
250 gr santan + air secukupnya / 1/2 -1 bh kelapa dijadikan 2 liter bagi yang tidak dipresto. (Yg tdk suka kental bs pake 1/2 butir kelapa)
.
.
dan untuk daging yang dipresto, tambahkan santan secukupnya saja sesuaikan selera kekentalannya,  karena tidak memerlukan waktu lama untuk memasaknya
minyak goreng untuk menumis
garam & kaldu bubuk secukupnya
air secukupnya jika diperlukan (tergantung dagingnya ya, semakin kecil potongannya semakin sedikit penambahan air)

BUMBU HALUS :
100 gr cabe merah keriting / secukupnya / ganti cabe giling sesuai selera
20 gr rawit hijau (ini sedikit ada rasa pedas, jika tdk suka pedas silahkan skip/ kurangi takarannya sesuai selera)
10-12 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar bubuk/ utuh
1/2  sdt biji pala utuh/ ganti 1/4 - 1/2 sdt pala bubuk
1 sdt merica utuh / 1/2 merica bubuk
1 sdt jinten
1,5  ruas jahe
5-6 butir kemiri (sangrai)
.
.
CARA :
1. Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun2, serai, rempah2, dan bumbu daging jika ada, masak hingga semua bumbu matang.
2. Tambahkan daging sapi, tumis bersama bumbu agak lama sampai daging mengeluarkan kaldu. 
3. Jika suka  matikan api, diamkan dl 30-1 jam setlh daging mengeluarkan kaldu. (Tdk wajib)
4. Setlh itu tmbhkn santan  kental & air secukupnya (tergantung daging takaran airnya), jika suka tmbhkn kaldu bubuk.
5. Tambhkn rebung jika suka, masak semua hingga daging empuk & matang.
.
.
NOTE : *ini bs utk 1 kg daging sapi ya. Krn daging nantinya menyusut ketika dimasak.
*jika menggunakan kelapa utuh yg diparut, lgsg aja jadikan 1,5-2 liter santan. Agar tdk perlu menambahkan air lg.
* jika menggunakan santan kental 250 gr, tambahkan air sekitar 1,5 literan tergantung jenis daging. * jgn takut tambahkan air jika daging belum empuk/ kuah kelentalan.



resep by. @cheche_kitchen
trimakasih


EmoticonEmoticon