selera nusantara.blogspot.com By Riffa

Friday, May 15, 2020

MUJAIR NYATNYAT








MUJAIR NYATNYAT

.
Bahan :
----------
- 2 ekor Ikan Mujair (500 gr)
- 1 buah jeruk nipis
- 2 ikat daun kemangi
- 1 btg sereh geprek
- 2 ruas lengkuas geprek
- 2 lmbr daun salam
- 1 genggam cabe rawit utuh
- 1 buah tomat potong²
- 1 sanchet SKM putih @indomilk (37 gr)
- 2 sdt garam/sesuai selera ya
- 1/2 sdt kaldu bubuk/sesuai selera
- 350 mil air
.
Bumbu yang dihaluskan :
--------------------------------------
- 10 buah cabe rawit
- 3 buah cabe merah keriting
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 ruas kencur
- 2 ruas jahe
- 2 ruas kunyit
- 3 butir kemiri sangrai
.
Cara Membuatnya :
------------------------------
1. Bersihkan ikan lalu Cuci bersih,baluri dengan garam dan beri perasan air jeruk nipis,diam kurang lebih 30 menit
2. Lalu goreng ikan hingga kering, sisihkan
3. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, sereh dan lengkuas geprek,aduk dan tambahkan air, Masak hingga airnya macak²
4. Setelah airnya macak² masukkan rawit utuh, tambahkan garam,kaldu bubuk dan SKM putih @indomilk ,tes rasa
5. Setelah airnya sedikit menyusut, masukkan ikan Mujair ,daun kemangi dan potongan tomat,masak hingga kuah asat, bumbu meresap
6. Angkat dan siap di sajikan
.
.
resep by. @lisna_lisnawati71
trimakasih

Related Posts

  • DURIAN STICKY RICEDURIAN STICKY RICEBy. Chef Salimoz#chefsalimozrecipe Bahan :Bahan sticky rice :500 gr ketan putih cuci bersih dan r… Read More
  • IKAN MASAK ACARIKAN MASAK ACARBahan :1 ekor ikan kakap putih ( atau boleh diganti ikan lain )Bumbu halus :6 siung bawang merah6 siung b… Read More
  • RUZ ZURBYANRUZ ZURBYAN Bahan :1 ekor ayam belah jadi dua / sesuai selera500 gr basmati rice160 gram yoghurt200 ml susu cair4 s… Read More
  • SAMBAL ROA KHAS MANADOSAMBAL ROA KHAS MANADOBahan :300 gr Cabe merah keriting250 gr Cabe rawit merah12 ekor Ikan roa asap kering 20 siung… Read More
  • SEMUR CEPLOK + TAHUSEMUR CEPLOK + TAHUBahan :7 butir telur ( diceplok )15 kotak tahu ( potong tipis dan goreng kering )Bumbu :8 siung bawan… Read More
  • TTEOKBOKKI 떡볶이 TTEOKBOKKI 떡볶이Bahan tteok ( kue beras ) :6 sdm tepung beras5 sdm tepung sagu tani / tapioka1/2 sdt garam180 ml air… Read More


EmoticonEmoticon

:)
:(
:D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p