selera nusantara.blogspot.com By Riffa

Sunday, June 14, 2020

TONGKOL BALADO







TONGKOL BALADO

BAHAN :
4 potong daging ikan tongkol sisik
Asam sundai / jeruk nipis / cuka makan secukupnya
1 bh tomat potong2
Kaldu jamur secukupnya (optional)
Minyak goreng

Bahan utk merebus :
1/-1 ruas jahe memarkan / haluskan
5 siung bawang putih, geprek/ haluskan
Garam secukupnya
Air untuk merebus secukupnya

BUMBU HALUS :
80 gr cabe merah keriting/ secukupnya
8 siung bawang merah / secukupnya
1  siung bawang putih/ boleh skip
Garam secukupnya

CARA :
1. Rebus ikan dg bahan utk merebus hingga matang & tiriskan (boleh pake kaldu bubuk jika suka) boleh hanya pake bawang putih aja kl ga punya jahe
2. Goreng ikan sebentar saja, sisihkan.
3. Tumis tomat hingga layu, tambahkan bumbu halus, beri jeruk nipis/ cuka makan secukupnya (me asam sundai), kaldu jamur jika suka, masak hingga setgh matang (gunakan api kecil).
4. Tambahkan ikan, masak semua hingga cabe matang & bumbu meresap kedlm ikan, koreksi rasa & sajikan. .
.
.
Note :
*knp masukin ikannya ketika cabe setgh mateng, krn jenis ikan ini lebih enak kl bumbu masuk ke dlm daging ikan, bumbu lebih meresap, & ikan jd lebih lembut.
*asalkan api kecil menumis bumbu halus, cabe ga akan kering. 

resep by. @cheche_kitchen
terimakasih


EmoticonEmoticon