Ikan Pindang Masak Santan
Bahan :
6 ekor ikan pindang digoreng setengah matang sisihkan
10 lonjor kacang panjang potong2
2 buah cabe merah iris2
2 buah cabe hijau iris2
3 siung bawang putih iris2
4 siung bawang merah iris2
2 batang serai geprek
2 lembar daun jeruk
1 lembar daun salam
Secukupnya garam, gula, lada bubuk dan penyedap rasa
Secukupnya santan
Minyak untuk menumis
Bumbu halus :
2 buah cabe merah besar
2 butir kemiri
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
Cara buat :
Tumis bawang yang diiris hingga wangi bersama daun jeruk, daun salam dan serai. Masukan bumbu halus ketumisan bawang masak hingga bumbu matang dan wangi masukan kacang panjang tuang santan tambahkan garam, gula, lada dan penyedap rasa masak sambil diaduk2 setelah santan mendidih masukan ikan pindang aduk sebentar agar tercampur tes rasa masak hingga tanak sajikan.
. .
resep by. @rinihasrita
terimakasih
EmoticonEmoticon