SOTO AYAM ALA PADANG
Bahan :
500 gr ayam potong, cuci bersih. Rebus sebentar hingga keluar kotorannya tiriskan
5 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
1 batang serai geprek
5 buah cengkeh
2 cm kayumanis
2 cm lengkuas geprek
4 buah kapulaga
2 buah bunga Lawang
1 batang daun bawang iris kasar
Secukupnya garam gula dan kaldu bubuk
Air sekitar 1500 ml.
Bumbu halus :
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
Seruas kunyit
2 cm jahe
1 sdm ketumbar bubuk
1/2 sdm pala bubuk
Pelengkap :
200 gr sohun, seduh air panas tiriskan
3 buah tahu putih, goreng berkulit lalu iris dadu
1/4 bagian kol, iris halus seduh air panas
100 gr tauge, seduh air panas
2 buah tomat, iris sesuai selera
3 batang seledri, iris
Suwiran ayam, bawang goreng, sambel rawit dan kerupuk merah.
Cara :
Didihkan air, masukkan rebusan ayam tadi. Sementara itu tumis bumbu halus bersama bumbu cemplung hingga harum dan matang. Masukkan bumbu ke rebusan, beri gula, garam dan kaldu. Masak hingga ayam matang, angkat dan tiriskan ayam. Tambahkan irisan daun bawang koreksi rasa, matikan api.
Ayam yang sudah direbus matang, digoreng hingga cukup berkulit lalu suwir.
Tata di mangkok semua pelengkap, beri kuah dan sajikan selagi hangat.
resep by. @irmadesmayanti
terimakasih
EmoticonEmoticon